Skip to main content

Samarinda – Tim Kabaddi dari SMA Istiqamah Muhammadiyah (SMAIM) berhasil mencetak prestasi gemilang dengan meraih gelar juara 1 dan juara 3 dalam Kejuaraan Kabaddi Antar Pelajar SMA Piala Walikota Samarinda yang berlangsung di Gedung Pencak Silat Folder Air Hitam, mulai tanggal 18 sampai 20 November 2024. Prestasi ini menjadi bukti dominasi SMAIM dalam cabang olahraga Kabaddi. Kabaddi sendiri adalah olahraga kontak tim yang berasal dari India dan kini populer di berbagai negara Asia, termasuk Indonesia. Olahraga ini dimainkan oleh dua tim yang masing-masing terdiri dari tujuh pemain. Kabaddi menggabungkan unsur ketangkasan, strategi, kekuatan, dan kecepatan.

Pada pertandingan final, tim B SMAIM menunjukkan performa luar biasa dengan mengalahkan SMA Negeri 13 Samarinda dalam laga sengit yang berakhir dengan skor akhir 60 untuk SMAIM dan 40 untuk SMAN 13 Samarinda. Kemenangan ini disambut sorak-sorai meriah dari para pendukung yang memadati arena. Dengan strategi matang dan kekompakan tim B SMAIM berhasil memanfaatkan setiap peluang untuk mencetak poin dan mempertahankan keunggulan hingga peluit akhir. Sementara itu, tim SMAIM A juga tampil solid dalam perebutan tempat ketiga.

Pelatih Kabaddi SMAIM, Ustadz Imam mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian kedua tim tersebut. Prestasi ini adalah hasil kerja keras para siswa dan pembinaan yang konsisten. Kami berharap ke depannya olahraga Kabaddi dapat semakin dikenal dan diminati oleh generasi muda,” ujarnya.

Kejuaraan Kabaddi Antar Pelajar SMA Piala Walikota Samarinda tahun ini diikuti oleh 22 tim dari berbagai sekolah di kota Samarinda. Turnamen ini menjadi ajang unjuk bakat bagi generasi muda dalam olahraga yang mengutamakan ketangkasan, kerja sama, dan strategi.

Keberhasilan TIM Kabaddi SMAIM di turnamen ini diharapkan menjadi motivasi bagi sekolah lain untuk mengembangkan olahraga Kabaddi. Semoga prestasi ini juga membuka peluang bagi atlet-atlet muda Samarinda untuk bersaing di tingkat regional maupun nasional.